Example 728x250
Doa

Doa Mohon Dibukakan Pintu Pertolongan

72
×

Doa Mohon Dibukakan Pintu Pertolongan

Sebarkan artikel ini
Doa Mohon Dilimpahkan Rahmat
Doa Mohon Dilimpahkan Rahmat
Example 468x60
Doa Mohon Dibukakan Pintu Pertolongan

رَبِّ احْكُم بِالْحَقِّ وَرَبُّنَا الرَّحْمَنُ الْمُسْتَعَانُ عَلَى مَا تَصِفُونَ

Doa Latin: “Robbihkum bilhaqqi warobbunarrohmânul musta’ânu ‘alâ tashifûn”

Artinya:“… Ya Tuhanku, berilah keputusan dengan adil. Dan Tuhan kami Maha Pengasih, tempat memohon pertolongan atas semua yang kamu katakan.” (QS. al-Anbiya’ [21]: 112).

Penjelasan doa

Karena orang musyrik Makah semakin hari bertambah- tambah kezaliman mereka, maka Muhammad berdoa kepada Tuhan agar Dia segera menimpakan azab kepada mereka. Per- mohonan Muhammad ini dikabulkan Allah dengan kekalahan orang musyrik pada beberapa peperangan yang terjadi antara kaum muslimin dengan kaum musyrik.

Doa Mohon Dibukakan Pintu Pertolongan

رَبَّنَا افْتَحْ بَيْنَنَا وَبَيْنَ قَوْمِنَا بِالْحَقِّ وَأَنتَ خَيْرُ الْفَتِحِينَ

Doa latin: “Robbanaftah bainanâ wabaina qouminâ bil haqqi wa anta khoirul fâtihîn”

Artinya:“… Ya Tuhan kami, berilah keputusan antara kami dan kaum kami dengan hak (adil) dan Engkaulah pemberi keputusan yang sebaik-baiknya.” (QS. al-A’raf [7]: 89).

Penjelasan doa

Qatadah berkata bahwa para nabi dahulu berdoa dengan doa di atas.

Sebelum lahirnya Nabi Syu’aib di Madyan, telah banyak rasul yang diutus Allah untuk menyampaikan agama-Nya kepada umat manusia. Pada umumnya, para rasul itu mendapat tan- tangan dan dimusuhi oleh sebagian kaumnya yang ingkar kepada Allah. Pada akhirnya, para rasul tersebut mendapat pertolongan dari Allah karena mereka adalah orang-orang yang menjalankan perintah Allah dan selalu bersikap jujur dan berbuat baik. Sebaliknya, orang-orang kafir itulah yang menemui nasib buruk akibat kekafiran mereka.

Manusia, bagaimanapun keadaannya tidak dapat menjamin dirinya sendiri, termasuk dalam hal iman. Ia dapat tergelincir dan terbawa arus kebejatan tanpa sadar. Apalagi hati manusia itu memang mudah berbolak-balik (karena itu hati dinamai ‘qalb’). “Sesungguhnya hati anak-anak Adam seluruhnya berada antara dua jari Tuhan, dan Dia dapat membolak-balikkannya ke mana Dia kehendaki.” Demikian hadits Rasul Saw. yang diriwa- yatkan oleh Imam Muslim melalui Ibnu Umar.t

Itulah doa tentang permohonan Dibukakan Pintu Pertolongan , semoga bermanfaat

Referensi:

M. Mas’udi Fathurrohman Berdoa dengan ayat al-Quran
Example 300250

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Doa Tawakal
Doa

Al-Quran Media-Terhadap bapaknya yang masih kafir, Ibrahim tidak…

Doa Mohon Kebahagiaan Hidup di Dunia dan Akhirat
Doa

Al-Quran Media-Ath-Thabari dan Ibnu Abi Hatim meriwayatkan dari…